top of page
Shana

Jalan-jalan ke Himie dan Kastil Nijo part 1


Hari ini staff Yumeyakata, editor kami Mamie (kimono biru) dan fotografer Orange (kimono orange) akan memperkenalkan beberapa spot turis terkenal di sekitar toko Yumeyakata cabang Oike Bettei!


Berhubung editor Memie sudah lama tinggal di Jepang dan belum pernah sekalipun mengenakan kimono, maka diputuskanlah untuk jalan-jalan menggunakan kimono pada hari liburnya~~


Jadi, langsung cuss aja yuk ke Kastil Nijo!


Rencananya sih langsung menuju ke Kastil Nijo tapi malah jadi mampir dulu gitu hihihi Maklum yaa wanita suka gak tahan godaan kalau lihat tempat lucu :3 Kira-kira toko apa yaaaa hmmm

Pas masuk ke dalam toko, nuansanya beda banget kaya berada di dunia lain gitu haha!!

Dengan desain yang simple dan nuansa yang hangat, bangunan ini juga merupakan hasil renovasi dari Machiya (rumah tradisional Jepang) juga ternyata! Campuran nuansa barat dan tradisional ini merupakan kombinasi yang unik banget.


Beginilah suasana di dalam ruangannya!

Ternyata ini adalah toko aksesoris terkenal Tokyo yang baru membuka cabangnya di Kyoto bulan Juni 2017 :3 Nama brandnya Himie. Mungkin ada beberapa dari kalian yang pernah dengar~

Foto produk ini diberikan langsung oleh Himie~

Duhhh melihat aksesori lucu di Himie, editor Mamie jadi engga bisa menahan keinginan untuk belanja nih hihihi xD

Setelah melihat beberapa aksesori lucu dari Himie akhirnya staff Yumeyakata pun melanjutkan perjalanan ke Kastil Nijo~~

Sepanjang jalan menuju Kastil Nijo dari Yumeyakata cabang Oike Bettei kalian dapat menikmati suasana klasik khas Kyoto dengan bangunan rumah jaman dulu :3 Bangunan di sepanjang jalan ini berusia lebih dari seratus tahun lhoo!


Taiko obi yang digunakan oleh fotografer Orange ini memiliki desain kucing hitam yang lucu da cocok dipadukan dengan Kimono warna apapun :3

Ketika melihat taman, editor Mamie dan fotografer Orange akhirnya memutuskan untuk mampir lagi hihi.


Dari Yumeyakata cabang Oike Bettei kalian hanya perlu berjalan lurus saja hingga menemukan Kastil Nijo!



Untuk sampai ke Kastil Nijo ternyata memakan waktu 40 menitya! Tapi bohong deng~ Kalian hanya perlu berjalan sekitar 13 menit dari Yumeyakata cabang Oike Bettei untuk sampai ke Kastil Nijo. Editor Mamie dan fotografer Orenge memakan waktu 41 menit karena mampir mulu sih yaaa hihihi.













閲覧数:10回0件のコメント

最新記事

すべて表示
bottom of page